- Pemungkin (enabler). Sebagai pemungkin, pekerja sosial membantu sasaran dalam menyampaikan kebutuhannya, menilai dan mengenali masalahnya, menggali strategi untuk penyelesaian masalah, memilih dan mengaplikasikan strategi yang sesuai, dan mengembangkan kapasitas yang dimilikinya yang sesuai dengan permasalahannya secara efektif.
- Perantara (broker). Sebagai perantara, pekerja sosial membantu sasaran dalam menghubungkan dengan sumber-sumber pelayanan yang tersedia, yang sesuai dengan kebutuhan sasaran.
- Tenaga ahli (expert). Sebagai tenaga ahli, pekerja sosial memberikan bantuan tehnis yang berupa saran atau nasehat tentang cara pemecahan masalah yang dihadapi.
- Perencana sosial (social planner). Sebagai perencana sosial, pekerja sosial melakukan upaya-upaya penyusunan rencana untuk memenuhi kebutuhandan mengatasi masalah.
- Pembela (advocate). Sebagai pembela, pekerja sosial bertindak selaku wakil sasaran yang membela kepentingan sasaran.
- Aktivis (activist). Sebagai aktivis, pekerja sosial merupakan penggerak bagi masyarakat untuk melakukan suatu kegiatan.
Profesi Pekerjaan
sosial merupakan salah satu dari profesi pertolongan manusia. Di dalam proses
pertolongannya, dikukan dengan pentahapan sebagai berikut:
- Proses pertolongan pekerjaan sosial dibagi dalam beberapa tahap. Menurut Max Siporin , tahapan pertolongan ada 5 tahap :Engagement, Intake, Contract, Assesment, Planning, Intervention dan Evaluation and termination
2. Pentahapan proses pertolongan pekerjaan
sosial pada dasarnya tidak bersifat kaku, tetapi fleksibel/luwes, artinya bahwa
pekerja sosial dalam memberikan pertolongan kepada klien tidak selalu dimulai
dari tahap awal ( Engagement ), namun dalam kondisi tertentu bisa dari tahap
lainnya, dan kemudian kembalike tahap sebelumnya.
3. Permaslahan manusia sangat beraneka
macam, corak dan intensitasnya, sehingga batas waktu penyelesaian / pemecahan
masalah untuk setiap klien sangat bervariasi. Pekerja sosial dalam memberikan
pertolongan kepada klien selalu dibatasi waktu, artinya tidak ada pertolongan
pekerjaan sosial yang seumur hidup.
Terima kasih... Sangat membantu sekali...
BalasHapus